Rabu, 18 Januari 2012

Mengajar Di SDN Cijaha - 1st Day

Salah satu program kerja kami adalah membantu proses belajar mengajar di sekolah. Kami kemudian memilih untuk mengajar di SDN Cijaha, salah satu sekolah dasar yang berada di Desa Cibugel. Aku memilih untuk mengajar Matematika (karena aku suka mata pelajaran ini). Whuaaaa... tak sabar rasanya untuk memulai mengajar.

Hari yang ditunggu pun tiba, aku mengajar Matematika bersama Priya dan Kica. Kelas pertama yang kami ajar adalah Kelas VI. Jam menunjukkan pukul 09.30 WIB, itu artinya saatnya kami memasuki kelas untuk memulai pelajaran Matematika.
Pelajaran kami mulai dengan perkenalan dari kami yang kemudian perkenalan dari murid-murid kelas VI. Mereka memperkenalkan diri dengan suara lantang, menyebutkan nama dan tempat tinggal mereka. Suatu permulaan yang baik. :) Sambil berkenalan, kami menanyakan apakah mereka suka pelajaran Matematika. Ternyata hasilnya sebagian besar tidak menyukai Matematika karena katanya ribet dan bikin pusing. Hmm.. awal yang buruk. :(

Kami kemudian memulai pelajaran dengan me-review terlebih dahulu materi yang telah mereka pelajari sebelumnya. Hari ini targetnya adalah mengajarkan cara menjumlahkan pecahan biasa dengan pecahan campuran. Pertama-tama kami mengajarkan tentang penjumlahan pecahan biasa dengan penyebut sama, lalu penjumlahan pecahan biasa dengan penyebut tidak sama, dan kemudian penjumlahan pecahan biasa dan pecahan campuran. Meski mereka kurang menyukai Matematika, tapi kelas berjalan dengan lancar. Mereka cukup aktif dan bertanya saat ada yang tidak dimengerti sehingga kami menjadi lebih mengajarkan materi kepada mereka. Beberapa anak yang cukup aktif adalah Acep (dia ini yang paling suka Matematika), Yogi, Linda (sang ketua kelas), dan Putri. Mereka-mereka sering menjawab lebih cepat dibanding yang lain, bukan berarti yang lain kurang pintar melainkan masih kurang berani aja menyampaikan jawaban mereka. Karena mereka semua adalah anak-anak yang cerdas. Senangnya mengajar anak-anak seperti mereka. :)
foto 1: Kami memeriksa jawaban dari soal latihan yang kami berikan

foto 2: mengecek proses pengerjaan soal latihan yang mereka lakukan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar